Jam terbang ‘manggung’ yang cukup tinggi ditambah kondisi kesehatan Adrian yang tak kunjung sembuh sedikit menghambat kelancaran penyelesaian album ke-3 Efek Rumah Kaca, akan tetapi hal ini tidak sedikitpun menyurutkan kreatifitas Cholil dan Akbar untuk terus bermain musik, mereka berusaha mencari berbagai cara untuk menolak kebosanan.
Keterbatasan skill bermusik, rutinitas pekerjaan kantor dan kondisi kesehatan Adrian justru memicu Cholil dan Akbar untuk mencari celah yang paling tepat agar bisa terus berkarya. Seolah ingin menantang diri sendiri, mereka mengajak keempat kawan musisi yang memang sengaja dipilih memiliki latar belakang dan selera musik yang berbeda untuk mendaur ulang lagu – lagu Efek Rumah Kaca. Dari proses inilah Cholil dan Akbar berharap mampu menemukan inspirasi baru sekaligus energi segar dalam bermusik.
Setelah melakukan Mini Konser di Jakarta, Solo dan Malang kini Pandai Besi “Daur,Baur” akan menggelar helatan Mini Konser di kota Bandung. Bertempat di Lokantara Budaya RRI Bandung pada hari Jumat 27 Desember 2013, mulai pukul 19.00 sampai 22.00.
For info :
@efekrumahkaca
@gigsplay| www.gigsplay.com