Manic Street Preachers kembali merilis video klip untuk lagu Anthem For A Lost Cause, salah satu lagu yang terdapat dalam album terbaru mereka “Rewind The Film”. Video klip Anthem For a Lost Cause merupakan lanjutan dari video klip Show Me The Wonder, di mana video klip ini menceritakan pertemuan sepasang manusia di suatu Bar di Wales dalam merajut kehidupan kisah kasihnya.
Kelanjutan dari kisah pertemuan mereka di sebuah Bar di Wales ini dituangkan kembali pada video klip Anthem For A Lost Cause, namun dengan suasana yang cukup mengharukan. Bagaimana tidak, sosok perempuan yang muncul pada video klip Show Me The Wonder hadir kembali pada video klip Anthem For A Lost Cause dengan kisah tragis, di mana dirinya ditinggalkan kekasihnya yang berjuang menolak berbagai bentuk kebijakan kapital UK yang membuat masyarakat Wales jatuh kejurang kemiskinan. Dengan setting tahun 70-an, ketika itu UK dipimpin oleh seorang perempuan, Margaret Thatcher yang terkenal cukup keji demi meluruskan kepentingan politiknya. Anthem For A Lost Cause ini merupakan sebuah video dan lagu yang benar-benar menyentuh dengan menggambarkan segmen tragis sejarah Wales dari kejinya rezim Margaret Thatcher.
Kembali pada jalan cerita video klip Anthem For A Lost Cause, meskipun ditinggalkan kekasihnya pada masa-masa sulit menjalani hidup di Wales, perempuan ini tetap kuat mencari berbagai kesempatan untuk menjalani kehidupan yang keras di masa itu. Mulai dari menjual beragam perabot rumah tangga, televisi, perhiasan bahkan sampai cincin pernikahan mereka dia lakukan. Namun di balik itu semua, ternyata dirinya justru turun tangan juga melakukan aksi-aksi yang dilakukan suaminya. Bermodal melihat perkembangan kondisi politik era tersebut melalui televisi dirinya merasa terpanggil untuk turut serta melakukan sebuah perubahan atas system yang menyengsarakan rakyat Wales.